Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Bertemu Wagub Guangxi Zhuang, Ridwan Kamil Komitmen Perpanjang Sister Province

Bertemu Wagub Guangxi Zhuang, Ridwan Kamil Komitmen Perpanjang Sister Province

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Kam, 6 Jul 2023
  • visibility 1
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima Wakil Gubernur Guangxi Zhuang, Cai Lixin untuk melanjutkan kerja sama yang telah lama terjalin.

Jabar – Guangxi Zhuang telah bertahun – tahun terikat kerja sama sister province. Saat pandemi COVID-19, hubungan “adik – kakak” itu diuji dan telah dibuktikan dengan Provinsi Guanhxi Zhuang menyuplai tabung oksigen saat krisis untuk warga Jabar.

“Guangxi ini sister province yang kerja samanya sudah banyak bahkan saat COVID-19 membantu oksigen ke Jawa Barat,” ujar Ridwan Kamil saat ditemui di Gedung DPRD Jabar, Kamis (6/7/2023).

Pertemuan sendiri berlangsung di Gedung Sate Bandung. Kang Emil — sapaan akrab Ridwan Kamil — menyampaikan terima kasih atas nama warga Jabar karena telah membantu selama pandemi COVID-19. “Jadi saya tadi berterima kasih bahwa urusan kemanusiaan melewati lintas negara,” sebutnya.

Wakil Gubernur Cai Lixin juga mengundang Gubernur Ridwan Kamil datang ke Guanhxi Zhuang, yang direncanakan pada akhir Juli 2023 untuk memperbaharui kerja sama dengan Provinsi Jawa Barat.

“Mengundang saya ke Tiongkok, kebetulan, keliatannya, jadwalnya barengan dengan Pak Presiden di akhir Juli dan kalau memang nanti diizinkan, saya ke sana memperbaharui sister province yang sudah habis. Jadi ada perpanjangan per lima tahun,” tuturnya.

Gubernur menuturkan delegasi dari Guangxi juga sudah membawa 27 investor untuk penjajakan kerja sama dengan Provinsi Jabar di bidang ekonomi, industri, pendidikan dan pariwisata. “Udah ada 27 investor dari mereka sekarang (lagi) di Bekasi,” pungkas Ridwan Kamil.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kegiatan Silaturahmi, Dandim-Kapolres Majene Bahas Sejumlah Agenda Penting

    Kegiatan Silaturahmi, Dandim-Kapolres Majene Bahas Sejumlah Agenda Penting

    • calendar_month Sel, 31 Jan 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 1
    • 0Komentar

    MAJENE – Jalinan Silaturahmi merupakan bentuk hubungan persaudaraan yang akan terus terjalin dan memperkokoh sinergitas, baik antar masyarakat, pemerintah serta TNI-Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas. Seperti yang dilaksanakan Kapolres Majene Toni Sugadri didampingi Kasat Intel Polres Majene Iptu Hardiman mengunjungi Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 1401 Majene, Senin (30/01/2023). Dalam kunjungan silaturahmi, disambut hangat Dandim […]

  • KPK Temukan 23.800 ASN Terdaftar sebagai Penerima Bansos

    KPK Temukan 23.800 ASN Terdaftar sebagai Penerima Bansos

    • calendar_month Kam, 7 Sep 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan sebanyak 23.800 orang aparatur sipil negara (ASN) yang terdaftar sebagai penerima bantuan sosial (bansos) dari Kementerian Sosial (Kemensos) Penemuan tersebut didapat saat KPK dan Kemensos melakukan pencocokan silang antara nomor induk kependudukan (NIK) dan data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) dengan data Badan Kepegawaian Nasional (BKN). “Kita padankan data dengan […]

  • Andi Syukri Serahkan Kendaraan Kepada Poktan Siasayangngi

    Andi Syukri Serahkan Kendaraan Kepada Poktan Siasayangngi

    • calendar_month Sen, 2 Jan 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    MAJENE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene terus berupaya meningkatkan pengembangan kebutuhan produk pertanian atau bahan pangan pokok di daerah ini. “Untuk mendukung pengembangan mekanisasi pertanian di Majene tentu diperlukan dukungan kebijakan lintas sektor,” ujar Bupati Majene Andi Achmad Syukri setelah menyerahkan bantuan hibah kendaraan roda empat di Aula Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Majene, Selasa (02/01/2023). […]

  • Bawa Kearifan Lokal Kampung Cieundeur ke Forum PBB, Ridwan Kamil Perkenalkan Toponimi dalam Manajemen Gempa Cianjur

    Bawa Kearifan Lokal Kampung Cieundeur ke Forum PBB, Ridwan Kamil Perkenalkan Toponimi dalam Manajemen Gempa Cianjur

    • calendar_month Sel, 2 Mei 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    NEW YORK, AMERIKA SERIKAT — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi salah satu pembicara dalam The 4th Meeting 2023 United Nations Group of Experts Geographical Name (UNGEGN) di New York, Amerika Serikat, pada 2 Mei 2023 waktu setempat. Ridwan Kamil berbicara pada Sesi 3 dengan tema “Strengthening Relationship, Links and Connections in Geographical Names Standardization […]

  • Masjid Shiratal Mustaqiem, Wisata Masjid Bersejarah di Samarinda

    Masjid Shiratal Mustaqiem, Wisata Masjid Bersejarah di Samarinda

    • calendar_month Ming, 2 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Pada 2003, Shiratal Mustaqiem, yang dibangun pada 1881 menjadi pemenang dalam festival masjid bersejarah di Indonesia. Biasanya pada momen ramadan, umat Islam berusaha untuk menambah ritual ibadahnya, salah satunya mengunjungi masjid yang memiliki sejarah panjang dalam perkembangan agama Islam. Terlepas dari pelbagai motivasi umat melakukan wisata sejarah, secara umum, aktivitas wisata masjid bersejarah sangat penting […]

  • Masyarakat Sulbar Gelar Doa Istigotsah, Harap Kedamaian Indonesia Kembali

    Masyarakat Sulbar Gelar Doa Istigotsah, Harap Kedamaian Indonesia Kembali

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    MAMUJU – Situasi tanah air yang kian panas membuat keresahan ikut terasa di daerah. Warga Sulawesi Barat pun memilih jalan menyejukkan dengan menggelar doa bersama. Forkopimda Sulbar bersama masyarakat berkumpul di Masjid Suada Mamuju, Minggu, 31 Agustus 2025 malam. Mereka melantunkan doa istighatsah, memohon agar kondisi bangsa kembali damai. Doa bersama ini lahir dari keprihatinan […]

expand_less