Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NASIONAL » Pemprov Sulbar Siapkan Bantuan untuk 79 KK Kemiskinan Ekstrem di Desa Tasokko

Pemprov Sulbar Siapkan Bantuan untuk 79 KK Kemiskinan Ekstrem di Desa Tasokko

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Ming, 14 Sep 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

MATENG – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat terus menunjukkan komitmennya dalam menangani persoalan kemiskinan ekstrem.

Melalui program Pasti Padu, Pemprov Sulbar akan menyalurkan bantuan sosial kepada 79 Kepala Keluarga (KK) penerima manfaat di Desa Tasokko, Kecamatan Karossa.

Hal ini disampaikan oleh Hj. Andi Alma Aliuddin dalam pertemuan lintas sektor bersama Pemerintah Kabupaten dan Desa di Desa Tasokko, Kecamatan Karossa, Kabupaten Mamuju Tengah, Sabtu 13 September 2025

Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah provinsi dalam mempercepat pengentasan kemiskinan, sekaligus mendukung visi Sulbar Maju dan Sejahtera yang digagas oleh Gubernur Sulbar, Suhardi Duka dan Wakilnya Salim S. Mengga. Setiap keluarga penerima akan mendapatkan bantuan tunai sebesar Rp2 juta, sesuai dengan data resmi yang telah diverifikasi oleh Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat.

Andi Alma menegaskan bahwa penanganan kemiskinan ekstrem tidak bisa dipisahkan dari upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

“Program Pasti Padu mengintegrasikan dua isu besar: kemiskinan ekstrem dan stunting. Desa Tasokko menjadi lokus penting agar kita bisa memastikan keluarga miskin mendapat perlindungan sosial sekaligus layanan kesehatan yang lebih baik,” jelasnya.

Kepala Desa Tasokko, Taslim, menyampaikan apresiasi atas langkah nyata pemerintah provinsi.

“Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami. Dengan dukungan ini, kami berharap kesejahteraan masyarakat Tasokko dapat meningkat dan generasi muda tumbuh lebih sehat dan produktif,” katanya.

Bantuan ini diharapkan bukan hanya meringankan beban ekonomi masyarakat, tetapi juga menjadi stimulus dalam membangun sumber daya manusia unggul di Sulawesi Barat. (Rls)

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ridwan Kamil Pastikan Pelaksanaan PPDB 2022 di Jawa Barat Berlangsung Adil dan Transparan Program Swasta Peduli Duafa sasar 5.000 siswa di 27 Kabupaten/ Kota

    Ridwan Kamil Pastikan Pelaksanaan PPDB 2022 di Jawa Barat Berlangsung Adil dan Transparan Program Swasta Peduli Duafa sasar 5.000 siswa di 27 Kabupaten/ Kota

    • calendar_month Sel, 7 Jun 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 120
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memantau sekaligus memastikan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 di Jabar berlangsung adil dan transparan. Guna memastikan PPDB berjalan lancar, Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil meninjau secara langsung alur pendaftaran dan pengaduan, serta Command Center yang terhubung dengan 27 Kabupaten/ Kota di Kantor Dinas Pendidikan […]

  • Salim Mengga Buka Festival Keris dan Badik, Apresiasi Pelestarian Budaya Lokal

    Salim Mengga Buka Festival Keris dan Badik, Apresiasi Pelestarian Budaya Lokal

    • calendar_month Sab, 2 Agu 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 30
    • 0Komentar

    POLEWALI – Wakil Gubernur Sulawesi Barat Salim S Mengga menghadiri secara langsung Festival Keris dan Badik yang digelar oleh Taman Budaya dan Museum Dinas Pendidikan dan kebudayaan,di Buttu Ciping kecamatan Tinambung, Polewali Mandar. Jumat 1 Agustus 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pelestarian warisan budaya nusantara, khususnya senjata tradisional yang memiliki nilai sejarah dan […]

  • Sederet Manfaat RUU Kesehatan

    Sederet Manfaat RUU Kesehatan

    • calendar_month Sel, 11 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 28
    • 0Komentar

    RUU Kesehatan memperkuat upaya pencegahan penyakit, meningkatkan layanan kesehatan yang berfokus kepada pasien, serta menjangkau masyarakat melalui unit layanan kesehatan di desa. Sejak draf Rancangan Undang-Undang (RUU) Kesehatan diserahkan DPR RI kepada Menteri Kesehatan sebagai wakil pemerintah pada 9 Maret 2023, maka dimulailah proses uji publik terkait substansi UU tersebut. Partisipasi publik RUU Kesehatan mulai […]

  • Kemenag Kembali Luncurkan Lima Kampung Zakat di Sulbar 

    Kemenag Kembali Luncurkan Lima Kampung Zakat di Sulbar 

    • calendar_month Jum, 10 Mar 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 50
    • 0Komentar

    MAJENE – Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi meluncurkan lima Kampung Zakat yang tersebar di beberapa Kabupaten/Kota di Provinsi Sulawesi Barat. Peresmian ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Wamenag. Kelima desa tersebut ialah Desa Bone Utara, Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene; Desa Sumare, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju; Desa Batupanga Da’ala, Kecamatan Luto, Kabupaten Polewali Mandar; Desa Saluaho, […]

  • Supriansa: Pendapat Pakar, TPPU Harus Disimpulkan Oleh Penyidik

    Supriansa: Pendapat Pakar, TPPU Harus Disimpulkan Oleh Penyidik

    • calendar_month Sab, 8 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 41
    • 0Komentar

    JAKARTA – Anggota Komisi III DPR RI Supriansa mengungkapkan Tindak Pidana Pencucian Uang, sebagaimana pendapat pakar, baru dapat dikatakan sebagai tindak pidana jika sudah disimpulkan oleh penyidik. Jikalau baru disampaikan oleh Kepala PPATK (Ivan Yustiavandana), misalnya, maka hal tersebut belum dapat masuk hasil kesimpulan yang bisa dijadikan sebagai kategori terjadi Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). […]

  • Salim Mengga Ingatkan Pentingnya Menjaga Diri dan Memperbanyak Sedekah

    Salim Mengga Ingatkan Pentingnya Menjaga Diri dan Memperbanyak Sedekah

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 101
    • 0Komentar

    POLEWALI – Usai menunaikan Shalat Jumat di Masjid Jami Baiturrahmah Desa Patampanua Kecamatan Matakali, Kabupaten Polewali Mandar, Wakil Gubernur Sulbar Salim S Mengga memberikan sambutan yang penuh makna kepada para jamaah. Dalam sambutannya, Pasangan Gubernur Sulbar Suhardi Duka ini mengajak seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga diri, meningkatkan ibadah, dan memperbanyak sedekah kepada sesama. “Dalam situasi […]

expand_less