Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NASIONAL » Biro Hukum Sulbar Ajak Mahasiswa dan Dosen Unsulbar Manfaatkan Portal JDIH

Biro Hukum Sulbar Ajak Mahasiswa dan Dosen Unsulbar Manfaatkan Portal JDIH

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

MAJENE – Kepala Bagian Bantuan Hukum (Bankum) dan HAM Biro Hukum Setda Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Nuryani menjadi narasumber pada acara Sosialisasi dan Workshop Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar), di Majene, Selasa, 6 Januari 2026.

Sosialisasi dan Workshop JDIH dibuka dan dihadiri langsung Wakil Rektor III Unsulbar, Jamil Barambangi bersama jajaran civitas akademika Unsulbar. Kegiatan ini sebagai bukti keseriusan dan pentingnya pengelolaan JDIH di jajaran perguruan tinggi seperti Unsulbar.

Kabag Bankum dan HAM Biro Hukum Setda Sulbar, Nuryani dalam paparannya memperkenalkan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum dalam membangun akses informasi hukum yang terintegrasi.

“Kami apresiasi jajaran Unsulbar yang telah membentuk tim pengelola JDIH Unsulbar melalui surat keputusan Rektor Unsulbar,” ucapnya.

Pada kesempatan ini, Nuryani menguraikan pengelolaan JDIH dilandaskan pada tingginya kebutuhan masyarakat akan informasi hukum yang pasti dan mudah diakses. Adanya fragmentasi data hukum di berbagai institusi pemerintahan dan perintah undang-undang untuk menjamin keterbukaan informasi publik dan supremasi hukum.

“Tujuan utama dari pengelolaan JDIH adalah menciptakan satu pintu akses informasi hukum nasional yang terintegrasi dan akurat,”tegasnya.

Sosialisasi dan Workshop JDIH ini sejalan dengan Misi ke-5 Gubernur Sulbar Suhardi Duka bersama Wakilnya Salim S. Mengga, yaitu memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel serta mewujudkan pelayanan dasar dan berkualitas.

Terkait pelaksanaan Sosialisasi dan Workshop JDIH, Ketua panitia penyelenggara, S. Muchtadin Al Attas mengungkapkan kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memperkenalkan, mensosialisasikan, sekaligus memberikan pemahaman mengenai pentingnya JDIH sebagai sarana dokumentasi, informasi, dan publikasi produk hukum di lingkungan Unsulbar.

“Kehadiran JDIH diharapkan dapat mendukung transparansi, akuntabilitas, serta peningkatan tata kelola kelembagaan yang lebih baik,” ungkapnya.

Ia menambahkan, Sosialisasi dan Workshop JDIH Unsulbar ini diikuti oleh Rektor, Wakil Rektor, Ketua Senat, para Dekan, Kepala Biro, Kepala LPPM, Kepala LPM dan PP, para Kepala Bagian, serta para Kepala UPA lingkup Unsulbar.

“Kehadiran para pimpinan Unsulbar menjadi bukti nyata dukungan terhadap penguatan sistem dokumentasi dan informasi hukum di Unsulbar ini,” pungkasnya.

Secara terpisah, Kepala Biro Hukum Setda Sulbar, Suhendra menegaskan dukungan terhadap kegiatan JDIH yang diselenggarakan civitas akademika Unsulbar.

“Kami mendukung penuh kegiatan Sosialisasi dan Workshop JDIH Unsulbar,” tegasnya. (Rls)

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cakupan Signifikan, Jabar Optimistis sebagai Provinsi Pertama Bebas Polio

    Cakupan Signifikan, Jabar Optimistis sebagai Provinsi Pertama Bebas Polio

    • calendar_month Sel, 11 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 46
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Ketua Tim Pelaksana Vaksinasi Polio Jawa Barat Dedi Supandi menyampaikan, sebanyak 3,2 juta anak sudah mendapatkan imunisasi polio dari target 3,9 juta anak. Pelaksanaan Sub PIN Polio tahap pertama ini sudah dimulai sejak tanggal 3 April dan akan berakhir 15 April 2023 serentak di seluruh Jabar. “Sudah tercapai 3,2 juta anak atau […]

  • Dana Transfer Dipotong, Sulbar Berkomitmen Pertahankan Layanan Dasar dan Cakupan JKN Universal

    Dana Transfer Dipotong, Sulbar Berkomitmen Pertahankan Layanan Dasar dan Cakupan JKN Universal

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 42
    • 0Komentar

    MAMUJU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka menggelar rapat koordinasi (Rakor) bersama para Bupati se-Sulawesi Barat dalam rangka mengoptimalkan fiskal daerah untuk pembangunan daerah tahun anggaran 2026 di ruang oval lantai 3 kantor Gubernur Sulbar, Rabu 15 Oktober 2025. Rakor dirangkaikan dengan penandatanganan antara Pemprov Sulbar dengan Pemkab se-Provinsi Sulbar dan BPJS kesehatan kedeputian IX tentang […]

  • Gubernur Ridwan Kamil Apresiasi Jambore KORMI

    Gubernur Ridwan Kamil Apresiasi Jambore KORMI

    • calendar_month Jum, 16 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 34
    • 0Komentar

    KABUPATEN PURWAKARTA — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengapresisi Jambore Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) di Kabupaten Purwakarta. Jambore KORMI jadi ajang persiapan menghadapi Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) ke-7 di Kabupaten Bandung bulan depan. Ridwan Kamil meyakini Jambore KORMI Purwakarta akan berdampak positif pada raihan medali kontingen Jabar di Fornas ke-7 nanti. Apalagi […]

  • Pramuwisata Dadakan di Bali Perlu Ditertibkan

    Pramuwisata Dadakan di Bali Perlu Ditertibkan

    • calendar_month Jum, 29 Sep 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 30
    • 0Komentar

    JAKARTA – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi menilai perlu kewenangan pembagian tugas yang jelas antara Pemerintah Pusat dan Daerah. Sebab, menurutnya, saat mulai bangkit dari pandemi Covid-19, Bali menghadapi serbuan dari turis-turis asing yang mengambil posisi sebagai pramuwisata (tour guide). “Padahal, sudah seharusnya mereka sudah tersertifikasi. Faktor yang membuat ini […]

  • Peternak Waspada Kasus Lumpy Skin Disease pada Hewan Ternak

    Peternak Waspada Kasus Lumpy Skin Disease pada Hewan Ternak

    • calendar_month Sel, 13 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 24
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG —  Lumpy Skin Disease (LSD) atau cacar sapi/kerbau merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus yang utamanya menyerang hewan sapi. Penyakit ini dicirikan dengan adanya benjolan pada kulit sapi. Virus penyebab LSD termasuk dalam genus Capripoxvirus yang ditularkan melalui antropoda, terutama serangga penghisap darah (lalat, nyamuk, caplak),  pakan dan air yang terkontaminasi, serta penularan […]

  • SDK Tekankan Pentingnya Koperasi ASN ‘Panca Daya’ untuk Meningkatkan Kesejahteraan Pegawai

    SDK Tekankan Pentingnya Koperasi ASN ‘Panca Daya’ untuk Meningkatkan Kesejahteraan Pegawai

    • calendar_month Kam, 26 Jun 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 22
    • 0Komentar

    MAMUJU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK) meyakini koperasi Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) bakal tumbuh berkembang. Hal itu disampaikannya dalam rapat pembentukan koperasi ASN Pemprov Sulbar yang di beri nama Koperasi “Panca Daya” di ruang teather lantai 2 kantor Gubernur Sulbar, Selasa 25 Juni 2025. Gubernur Sulbar, Suhardi Duka […]

expand_less