Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » 1.000 “Content Creator” Siap Promosikan Pariwisata Jawa Barat

1.000 “Content Creator” Siap Promosikan Pariwisata Jawa Barat

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Sen, 22 Mei 2023
  • visibility 1
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Pariwisata merupakan salah satu roda penggerak perekonomian Jawa Barat. Kebangkitan pariwisata membuktikan Jabar tetap eksis dan siap bangkit pasca pandemi COVID-19.

Guna menstimulus sektor pariwisata, Pemda Provinsi Jawa.Barat melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jabar menginisiasi duta pariwisata atau Smiling West Java Ambassador, yang berisikan kreator konten dan pegiat sosial media yang diharapkan bisa mendongkrak kunjungan wisatawan dan kebangkitan pariwisata di Jabar.

Tahun ini sebanyak 1.000 kreator konten dari 27 kota/kabupaten se-Jabar dinyatakan lulus dan menyandang gelar SWJ Ambasaador.

“Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi penguatan daya tarik wisata serta bagian dari upaya pencapaian target kinerja pariwisata dan ekonomi kreatif Jawa Barat,” kata Plh. Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum dalam acara pembukaan Pelatihan Smiling West Java (SWJ) Ambassador 2023 di Teater Tertutup Dago Tea House, Kota Bandung, Senin (22/5/2023).

“SWJ Ambasador didelegasikan untuk mempromosikan potensi wisata di Jabar. Provinsi Jawa Barat sangat Indah dan seperti orang- orang bilang bahwa Jawa Barat diciptakan saat Tuhan sedang tersenyum,” tambahnya.

Konsep SWJ Ambassador 2023 juga menjadi sangat menarik ketika muncul unsur pemberdayaan masyarakat, terutama dalam pengembangan ekonomi kreatif. Ini sejalan dngan semangat empowering local content creator.

Plh. Gubernur Uu Ruzhanul pun ingin duta promosi pariwisata memiliki kecintaan kepada Jawa Barat karena hanya dengan mencintai dapat mempromosikan daerahnya dengan setulus hati.

Uu menuturkan pula bahwa SWJ Ambassador merupakan sebuah refleksi ketika orang melihat keindahan wisata suatu daerah terpancar dalam diri pribadi duta itu.

“Menjadi duta promosi pariwisata adalah sebuah kehormatan karena telah terpilih untuk berada pada garis depan sekaligus menjadi titik sentral pariwisata di Jawa Barat,” ujarnya.

Sebelum terjun ke lapangan, para duta promosi pariwisata akan diasah terlebih dahulu tak hanya skill teknis dalam membuat konten, namun juga dilatih soft skills, yang menjadikan para duta pariwisata semakin paripurna dalam mengenalkan Jawa Barat kepada dunia.

“SWJ Ambassador nantinya merupakan mitra pemerintah sebagai agent of change dalam pemajuan industri pariwisata di Jabar, juga menjadi bagian dari ekosistem Smiling West Java yang diharapkan dapat terus menginspirasi,” tuturnya.

Wisata religi

Plh. Gubernur Uu Ruzhanul juga berpesan bahwa selain wisata jabal (pegunungan) dan bahari, ia juga mendorong para duta pariwisata turut mempromosikan wisata religi yang ada di Jabar.

“Jawa Barat terdiri dari daratan dan lautan, potensi yang sangat luar biasa baik di wilayah utara maupun selatan. Begitu juga kita tidak menutup mata Jabar ada wisata religi yang banyak dikunjungi pendatang,” tambah Uu.

Dengan demikian ia meminta para SWJ Ambassador memanfaatkan kesempatan kali ini sebaik-baiknya.

“Bagi peserta ikuti ajang ini dengan baik dan ikhlas. Jadilah ambasador yang cinta Tanah Air dan Jawa Barat karena cinta terhadap negara sebagian dari iman,” katanya.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peternak Waspada Kasus Lumpy Skin Disease pada Hewan Ternak

    Peternak Waspada Kasus Lumpy Skin Disease pada Hewan Ternak

    • calendar_month Sel, 13 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 1
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG —  Lumpy Skin Disease (LSD) atau cacar sapi/kerbau merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus yang utamanya menyerang hewan sapi. Penyakit ini dicirikan dengan adanya benjolan pada kulit sapi. Virus penyebab LSD termasuk dalam genus Capripoxvirus yang ditularkan melalui antropoda, terutama serangga penghisap darah (lalat, nyamuk, caplak),  pakan dan air yang terkontaminasi, serta penularan […]

  • Gubernur Ridwan Kamil Dorong Masyarakat Manfaatkan Subsidi Kendaraan Listrik

    Gubernur Ridwan Kamil Dorong Masyarakat Manfaatkan Subsidi Kendaraan Listrik

    • calendar_month Ming, 25 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 1
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendorong masyarakat untuk memanfaatkan subsidi pembelian kendaraan listrik. Ditemui usai mengikuti EV (Electric Vehicle) Fun Riding di halaman depan Bank Indonesia Kantor Perwakilan Jabar, Ridwan Kamil menjelaskan, subsidi kendaraan listrik untuk roda dua sebesar Rp7 juta bisa digunakan untuk membeli unit baru maupun mengonversi dari kendaraan BBM […]

  • Wagub Uu Ruzhanul: Prevalensi “Stunting” di Jabar Turun Signifikan

    Wagub Uu Ruzhanul: Prevalensi “Stunting” di Jabar Turun Signifikan

    • calendar_month Ming, 14 Mei 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 1
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum membuka Charity Walk & Run bertajuk “Semesta Mencegah Stunting” di halaman depan Gedung Sate, Kota Bandung, Minggu (14/5/2023). Wagub Uu Ruzhanul mengemukakan bahwa kegiatan yang dihelat Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kanwil Jabar sebagai ikhtiar menggelorakan pencegahan tengkes ( stunting ) kepada masyarakat. […]

  • Innalillah! Founder Fajar Group HM Alwi Hamu Meninggal Dunia

    Innalillah! Founder Fajar Group HM Alwi Hamu Meninggal Dunia

    • calendar_month Sab, 18 Jan 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    JAKARTA – Kabar duka datang dari dunia pers nasional. H. M. Alwi Hamu, tokoh asal Sulawesi Selatan sekaligus Founder Fajar Group, meninggal dunia pada Sabtu (18/1/2025). Almarhum mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Puri, Jakarta. “Innalillahi wainnaa ilaihi rodjiun, telah berpulang ke rahmatullah Bapak H. M. Alwi Hamu pada hari Sabtu, 18 Januari 2025, di […]

  • BAKN Minta Informasi Valid terkait Kinerja Askrindo dan Jamkrindo

    BAKN Minta Informasi Valid terkait Kinerja Askrindo dan Jamkrindo

    • calendar_month Sel, 4 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    JAKARTA – Ketua Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (BAKN) DPR RI Wahyu Sanjaya menelaah hasil pemeriksaan BPK RI terkait pemberian Penyertaan Modal Negara (PMN) kepada beberapa BUMN dan lembaga. Salah satu yang menjadi telaahan adalah bahwa BAKN DPR RI tidak pernah mendapatkan informasi yang valid terkait kinerja dua BUMN yang bergerak di bidang penjaminan kepada masyarakat, […]

  • Gubernur Ridwan Kamil Lantik 1.664 PNS Fungsional, Minta Pegawai Beri Dedikasi Tinggi

    Gubernur Ridwan Kamil Lantik 1.664 PNS Fungsional, Minta Pegawai Beri Dedikasi Tinggi

    • calendar_month Jum, 14 Jul 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 2
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik 1.664 Pegawai Negeri Sipil (PNS) jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Jabar di Aula Barat Gedung Sate, Jumat (14/7/2023). Di hadapan 112 abdi negara yang hadir langsung dan 1.552 secara daring, Gubernur berpesan agar mereka mampu memberi dedikasi melebihi tugas yang diemban. Niat mengabdi kepada […]

expand_less