Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Stok Pangan di Jabar Masih Aman

Stok Pangan di Jabar Masih Aman

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Rab, 14 Jun 2023
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG – Stok pangan pokok, khususnya padi di wilayah Jawa Barat masih aman. Meski demikian kewaspadaan terkait dampak El Nino tetap dilakukan terutama menyikapi risiko kekeringan lahan pertanian.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Provinsi Jabar Mohamad Arifin menyebutkan, dari 11 bahan pokok yang selalu menjadi pantauan Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Jabar,  tujuh di antaranya selalu surplus. Sedangkan empat bahan pokok lainnya meski defisit bisa dipenuhi melalui perdagangan antardaerah provinsi.

“Pemprov Jabar sudah melaksanakan langkah dan antisipasi menghadapi El Nino baik dari sisi stok dan distribusinya. Terkait stok aman dan distribusi lancar sehingga kami tidak khawatir dengan kemungkinan adanya dampak El Nino. Kami hanya mengimbau kepada masyarakat jangan belanja berlebihan,” kata Mohamad Arifin dalam acara Jabar Punya Informasi (JAPRI) bertema “Ancaman El Nino pada Karawanan Pangan di Jabar” di Aula Timur Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu (14/6/2023).

DKPP juga terus berkoordinasi dengan dinas terkait sebagai langkah antisipasi bersama menghadapi El Nino seperti dalam mengantisipasi stok daging dan telur, juga dengan Dinas Sumber Daya Air Jabar untuk distribusi pengairan lahan pertanian serta dengan PT Agro Jabar untuk distribusi dan stok pangan.

Arifin menambahkan, khusus untuk beras, prognosa tahun 2022 mencapai 8 juta ton sehingga surplus untuk memenuhi kebutuhan Jabar yang hanya sekitar 6,4 juta ton di tahun 2023 ini. Sisanya sekitar 1,7 juta ton akan menjadi beras cadangan atau stok pemerintah untuk kebutuhan mendesak seperti antisipasi bencana alam dan operasi pasar. “Tahun 2023 target produksi beras kita 11 juta ton, optimistis tercapai, ” tegas Arifin.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Begini Cara Masuk Kampus Negeri Jalur Mandiri

    Begini Cara Masuk Kampus Negeri Jalur Mandiri

    • calendar_month Sab, 3 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Tes masuk kampus negeri jalur seleksi mandiri akan digelar pada 3–14 Juli 2023. Lokasi ujian disesuaikan dengan PTN terdekat dengan alamat domisili peserta. Seleksi masuk mandiri perguruan tinggi negeri wilayah barat (SMMPTN-Barat) tahun 2023 sudah dibuka sejak 8 Mei 2023 sampai dengan 27 Juni 2023. Jalur masuk ini merupakan salah satu seleksi terakhir yang memberi […]

  • Terobosan Teknologi: Kecerdasan Buatan Kunci Utama Hadapi Kemiskinan dan Krisis Pangan

    Terobosan Teknologi: Kecerdasan Buatan Kunci Utama Hadapi Kemiskinan dan Krisis Pangan

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 70
    • 0Komentar

    JAKARTA – Presiden Prabowo menjelaskan bahwa Indonesia kini mulai memetik hasil nyata dari penerapan AI di sektor pertanian. Teknologi modern dinilai telah meningkatkan produktivitas pangan nasional hingga membawa Indonesia mencapai swasembada beras dan jagung. Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto, menegaskan bahwa pemanfaatan  teknologi tinggi berbasis kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) menjadi kunci utama bagi Indonesia dalam […]

  • 3 Hape Xiaomi yang Sudah Kebagian Android 14

    3 Hape Xiaomi yang Sudah Kebagian Android 14

    • calendar_month Sen, 9 Okt 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Xiaomi mulai menyebar pembaruan Android 14 untuk jajaran Hp flagshipnya. Setidaknya, ada tiga HP Xiaomi yang Sudan bisa mencicipi pembaruan terbaru dari OS Google tersebut. Ketiga HP tersebut adalah Xiaomi 13, Xiaomi 13 Pro dan Xiaomi 12T. Pembaruan Android 14 itu tentu saja dibalut dengan tampilan MIUI 14, yang sebelumnya sudah tersedia untuk para penguji beta. Namun […]

  • Sekda Herman Suryatman Apresiasi Pembersihan Sampah di Kawasan Jembatan BBS

    Sekda Herman Suryatman Apresiasi Pembersihan Sampah di Kawasan Jembatan BBS

    • calendar_month Sel, 16 Jul 2024
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 60
    • 0Komentar

    KABUPATEN BANDUNG BARAT — Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman melakukan monitoring kebersihan Sungai Citarum di kawasan Jembatan Babakan Sapan (BBS), Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (16/7/2024). “Sore hari ini kami bersama Satgas Citarum Harum, Pak Kasdam III/Siliwangi, Pj Bupati Bandung Barat hadir di Jembatan BBS melakukan check recheck tindak lanjut penataan dan […]

  • Ketum SMSI Firdaus: Hindari Hoax dan Ujaran Kebencian Demi Pilkada Aman dan Damai

    Ketum SMSI Firdaus: Hindari Hoax dan Ujaran Kebencian Demi Pilkada Aman dan Damai

    • calendar_month Sel, 26 Nov 2024
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 21
    • 0Komentar

    JAKARTA – Ketua Umum Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Selasa (26/11/2024) mengimbau kepada anggotanya yang tersebar di seluruh provinsi, kabupaten, dan kota agar menghindari pemberitaan yang mengandung ujaran kebencian, dan berita bohong (hoax). Ujaran kebencian dan hoax di tengah-tengah warga yang sedang bersiap-siap melakukan pemilihan kepala daerah (Pilkada) akan mengganggu dan bahkan berpotensi mengadu domba […]

  • Sekretaris Daerah Pastikan Roda Pemerintahan Jabar Tetap Berjalan

    Sekretaris Daerah Pastikan Roda Pemerintahan Jabar Tetap Berjalan

    • calendar_month Sen, 30 Mei 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 114
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG- Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja memastikan roda pemerintahan tetap berjalan meski saat ini Gubernur Ridwan Kamil masih mendampingi upaya pencarian anak sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz di Kota Bern, Swiss. Untuk diketahui, pencarian Emmeril masih terus berlanjut dan pada Senin ini pencarian memasuki hari kelima. Menurut Setiawan, Menteri Dalam Negeri telah menerbitkan […]

expand_less