Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Revitalisasi Alun-alun Cimahi Hadiah Buat Warga

Revitalisasi Alun-alun Cimahi Hadiah Buat Warga

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Rab, 21 Jun 2023
  • visibility 60
  • comment 0 komentar

KOTA CIMAHI — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendorong percepatan revitalisasi Alun-alun Kota Cimahi yang telah didukung anggaran dari Pemdaprov Jabar. Penataan Alun-alun Kota Cimahi menjadi hadiah spesial bagi warga Cimahi di Hari Jadi ke – 22 yang bertepatan dengan 21 Juni 2023.

“Bantuan ke Cimahi selama lima tahun, walaupun jumlah penduduk Cimahi tidak terlalu besar, itu lebih dari Rp400 miliar dalam berbagai bidang program. Mungkin yang terakhir sudah ditunggu-tunggu adalah revitalisasi Alun-alun Cimahi secepatnya,” ujar Ridwan Kamil dalam Rapat Paripurna Hari Jadi ke – 22 Kota Cimahi, di Gedung DPRD Kota Cimahi, Rabu (21/6/2023).

Menurut Gubernur, revitalisasi Alun – alun Cimahi dibahas mulai 2022. Saat ini sudah melalui tahap pemugaran dan pemerataan tanah untuk  penataan ulang. Alun-alun kota yang akan menjadi wajah baru Cimahi dibangun dengan bantuan APBD Provinsi dan didesain Gubernur Ridwan Kamil.

Nantinya, kata Gubernur, pemandangan yang semula kurang elok dipandang karena kumuh dan tidak terawat, akan berganti menjadi fasilitas warga untuk berwisata dan meningkatkan indeks kebahagian. Bukan hanya bagi warga Cimahi tapi daerah tetangga.

Gubernur berharap bantuan dari Pemdaprov kepada Pemkot Cimahi agar dipakai untuk menjawab berbagai permasalahan kota, seperti penataan pemanfaatan air tanah, transportasi publik, dan tata ruang bersinergi dengan daerah lain dalam aglomerasi Cekungan Bandung. Terutama dengan daerah yang berbatasan langsung seperti Kabupaten Bandung, Bandung Barat, dan Kota Bandung.

“Jangan lagi pernah ada cerita Cimahi menganggarkan anggaran untuk banjir tapi kabupatennya enggak, sehingga akhirnya uangnya dibelanjakan tapi banjirnya tidak selesai. Nah itu saya kira ada optimisme di situ untuk Kota Cimahi,” ucap Ridwan Kamil.

Terakhir Gubernur mengajak masyarakat dan stakeholders agar menjaga kondusivitas Cimahi memasuki tahun politik. “Secara politik saya titip di tahun depan harus kondusif harus damai karena siapa pun yang terpilih, ini sudah ada takdirnya sebenarnya,” pungkas Ridwan Kamil.

Kota Cimahi berdiri dan menjadi dserah otonom baru pada 21 Juni 2001, setelah sebelumnya wilayahnya bersatu dengan Kabupaten Bandung.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dasco Siap Mendukung Aspirasi PPNI

    Dasco Siap Mendukung Aspirasi PPNI

    • calendar_month Rab, 12 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 23
    • 0Komentar

    JAKARTA – Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menerima audiensi DPP Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), di ruang pimpinan Gedung Nusantara III Senayan Jakarta. Pertemuan dengan PPNI ini membahas terkait advokasi mempertahankan UU Keperawatan. Dalam kesempatan itu, PPNI menyampaikan permohonan dukungan tentang Keperawatan yang merupakan hasil produk dari Parlemen untuk tetap hidup di dalam […]

  • Pastipadu dan Korporasi Bersinergi Susun Rencana Aksi Anti-Stunting dan Kemiskinan

    Pastipadu dan Korporasi Bersinergi Susun Rencana Aksi Anti-Stunting dan Kemiskinan

    • calendar_month Sel, 2 Des 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 33
    • 0Komentar

    MAMUJU TENGAH — Tim Penanganan Stunting Terpadu (Pastipadu) Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat bersama sejumlah perusahaan mitra, resmi memulai langkah kolaboratif untuk mempercepat penanganan stunting dan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Mamuju Tengah. Upaya ini ditandai dengan kegiatan diseminasi dan pengenalan aplikasi dashboard Pastipadu yang digelar di Topoyo, Senin 1 Desember 2025. Tim Teknis Pastipadu Pemprov Sulbar […]

  • Rencana Pembatalan Penghapusan Tenaga Honorer Jangan Hanya Angin Surga

    Rencana Pembatalan Penghapusan Tenaga Honorer Jangan Hanya Angin Surga

    • calendar_month Sel, 11 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 30
    • 0Komentar

    JAKARTA – Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus meminta agar rencana pembatalan penghapusan Tenaga Honorer jangan hanya sebatas angin surga jelang Pemilu 2024. Karena itu, ia meminta Menteri Perencanaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Abdullah Azwar Anas, untuk segera merealisasikan permintaan Presiden untuk tidak melakukan penghapusan tenaga honorer itu. “Tolong juga kebijakan yang […]

  • Penerimaan Pajak Berpeluang Naik Pesat

    Penerimaan Pajak Berpeluang Naik Pesat

    • calendar_month Kam, 9 Mar 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ditjen Pajak menyebutkan, kini terdapat 143 pelaku usaha Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PMSE) yang menjadi pemungut sekaligus penyetor PPN. Pajak kini telah menjadi instrumen yang penting bagi penerimaan negara. Bahkan, bagi pembangunan. Salah satu pengungkitnya adalah penerimaan pajak digital. Melesatnya penerimaan pajak digital tergambarkan dari penerimaan di subsektor itu, yang mencapai Rp5,48 triliun sepanjang 2022, […]

  • Ridwan Kamil: Transformasi TV Digital Hasilkan Pendapatan Negara Jabar konsumen penyiaran terbesar di Indonesia

    Ridwan Kamil: Transformasi TV Digital Hasilkan Pendapatan Negara Jabar konsumen penyiaran terbesar di Indonesia

    • calendar_month Jum, 1 Apr 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 204
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, transformasi TV analog ke digital tak bisa dihindari dan masyarakat perlu beradaptasi. Tranformasi TV Digital juga akan menghasilkan pendapatan negara yang dapat menunjang pembiayaan pembangunan. Hal itu dikemukakan Ridwan Kamil selepas menghadiri puncak Peringatan Hari Penyiaran Nasional (Harsiarnas) ke-89, di The House Convention Hall Paskal Hyper […]

  • Wapres – Gubernur Luncurkan Lapak Abah – Ojek Desa

    Wapres – Gubernur Luncurkan Lapak Abah – Ojek Desa

    • calendar_month Sen, 28 Mar 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 163
    • 0Komentar

    KABUPATEN PURWAKARTA– Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin disaksikan Gubernur Ridwan Kamil meluncurkan aplikasi Lapak Abah – Ojek Desa di Pendopo Kabupaten Purwakarta.   Lapak Abah merupakan aplikasi marketplace yang khusus menjual produk UMKM. Sementara Ojek Desa juga merupakan aplikasi digital yang dibuat untuk mendistribusikan hasil tani menggunakan ojek ke pelosok yang menembus kendala geografis. Kedua […]

expand_less