Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Gubernur Ridwan Kamil Tutup Cycling de Jabar 2023

Gubernur Ridwan Kamil Tutup Cycling de Jabar 2023

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Ming, 9 Jul 2023
  • visibility 1
  • comment 0 komentar

KABUPATEN PANGANDARAN — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menutup  Cycling de Jabar (CDJ) 2023 di Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Ahad (9/7/23). Penutupan diawali dengan 154 pembalap yang finis di Alun – alun Paamprokan yang jadi ikon pantai legendaris.

Para pembalap telah menempuh jarak 369 kilometer menyusuri jalur pantai selatan melalui lima kabupaten, dibagi dua etape Ciletuh – Rancabuaya dan Rancabuaya – Pangandaran.

Dalam penutupan CDJ 2023, Gubernur juga menyerahkan vegetasi pantai kepada Kelompok Masyarakat Konservasi Cinta Bahari dan Pokmas Pengawas Camar Laut.

Gubernur juga mengalungkan medali kepada peserta elite, di antaranya King of Mountain dan Queen of Montain di bawah dan di atas usia 40 tahun. Adapun total hadiah CDJ 2023 Rp324 juta.

Gubernur mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung CDJ 2023. Pertama, kepada peserta CDJ yang tahun ini jumlahnya meningkat dua kali lipat.

Kepada panitia penyelenggara dan para sponsor event, juga kepada pemda kabupaten yang dilalui atau jadi rute para pembalap. Mulai dari Pemda Kabupaten Sukabumi, Cianjur, Garut, Tasikmalaya, dan Kabupaten Pangandaran.

“Terima kasih kepada khususnya tiga pemda, yakni Kabupaten Sukabumi, Garut, dan Pangandaran yang sudah menjadi panitia dan tentunya membuat kesuksesan acara ini,” ujar Ridwan Kamil.

Rasa bahagia Gubernur bertambah, karena penutupan CDJ 2023 dilakukan di Alun – alun Paamprokan yang dibangun oleh Pemdaprov Jabar. “(CDJ) Berakhir di Pangandaran, tempat istimewa pariwisata di Alun-alun Pangamprokan yang kebetulan juga sumbangsih kami (Pemdaprov) untuk pariwisata Pangandaran,” kata Ridwan Kamil.

Menurut Gubernur, CDJ merupakan ajang promosi potensi Jabar selatan baik pariwisata, laut, alam, dan kebudayaan. CDJ juga membawa misi perbaikan infrastruktur untuk mendukung pariwisata Jabar selatan.

“Usulan saya ke Pak Bupati (Pangandaran), agar dikembangkan juga wilayah zona premium pariwisatanya,” katanya.

Salah satu pengembangan infrastruktur seperti peningkatan Bandara Nusawiru, dan Tol Cigatas yang akan memangkas waktu tempuh ke Pangandaran.

Ridwan Kamil  yang akan meletakkan jabatan sebagai Gubernur bulan September 2023 mengatakan, CDJ akan dan harus selalu ada setiap tahun. Tentunya dengan segala peningkatan baik dari segi peserta, penyelenggaraan, jumlah hadiah, maupun infrastruktur yang diperlukan.

“Tantangan ke depan bagaimana meningkatkan ekonomi, perbaikan tempat penginapan, sehingga jumlah peserta bisa diperbanyak seiring waktu,” kata Ridwan Kamil.

“Mimpi saya agar suatu hari bisa melegenda ya jadi ingat Jabar, ingat Cycling de Jabar,” ungkap Ridwan Kamil.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengungkapkan kebanggaannya pada gelaran tahunan ini.  “Pak Gubernur luar biasa cinta ke Pangandaran. Saya tidak bisa menyebutkan, namun Pangandaran seperti ini tentu adanya support. Termasuk anggaran dan pembuatan jembatan juga,” kata Jeje.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ridwan Kamil: Mudik Gratis Minimalkan Penggunaan Kendaraan Pribadi ke Kampung Halaman

    Ridwan Kamil: Mudik Gratis Minimalkan Penggunaan Kendaraan Pribadi ke Kampung Halaman

    • calendar_month Sel, 18 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 14
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan, program Mudik Gratis untuk memotivasi masyarakat agar tidak menggunakan kendaraan pribadi ketika pulang ke kampung halaman. Ridwan Kamil mengapresiasi kolaborasi Pemda Provinsi Jabar dan PT. Sasa Inti yang mengadakan program Mudik Gratis dengan total 20 bus mengantarkan ke wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur.   ”Hari […]

  • Dinas Perpusip Sulbar Juara Umum Porseni Kemerdekaan 2025

    Dinas Perpusip Sulbar Juara Umum Porseni Kemerdekaan 2025

    • calendar_month Sen, 18 Agu 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    MAMUJU – Semarak Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Kemerdekaan 2025 di Sulawesi Barat ditutup dengan kejutan membanggakan. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Perpussip) Provinsi Sulbar berhasil keluar sebagai juara umum, setelah mengoleksi empat medali emas, satu perunggu, dan satu harapan II. Selain Perpussip, posisi juara umum kedua ditempati Biro Umum Setda Sulbar, sementara Balai Karantina Pertanian […]

  • Indonesia dan Tiongkok Perkuat Kerja Sama dan Investasi, Apa Saja?

    Indonesia dan Tiongkok Perkuat Kerja Sama dan Investasi, Apa Saja?

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Forum Bisnis Indonesia-Tiongkok di sela Belt and Road Forum (BRF) ke-3 pada 16 Oktober 2023 telah menghasilkan kesepakatan kerja sama senilai Rp200 triliun lebih. Bahkan masih ada potensi kerja sama antarkedua negara hingga Rp455 triliun. Kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) dalam 10 tahun terakhir semakin berkembang. Hal itu dipicu oleh […]

  • Disnakertrans Jabar Tindak Lanjuti Pengaduan Terkait THR

    Disnakertrans Jabar Tindak Lanjuti Pengaduan Terkait THR

    • calendar_month Sen, 17 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 13
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Barat telah  menindaklanjuti pengaduan yang masuk terkait  masalah pembayaran Tunjangan Hari Raya Idul Fitri 2023 dan sejauh ini perusahaan di Jabar berkomitmen untuk membayar THR. Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Disnakertrans Jabar Firman Desa mengatakan, berdasarkan laporan dari Posko THR dan […]

  • Wagub Uu Ruzhanul Buka Musabaqah Qiraatil Kutub Tingkat Provinsi Jabar  2023

    Wagub Uu Ruzhanul Buka Musabaqah Qiraatil Kutub Tingkat Provinsi Jabar 2023

    • calendar_month Ming, 4 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    KABUPATEN BANDUNG – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum membuka Musabaqah Qiraatil Kutub Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023 di Kompleks Sutan Raja Hotel dan Convention Centre Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (4/6/2023). Wagub Uu Ruzhanul menuturkan, keberadaan pesantren merupakan benteng akidah dalam syiar agama Islam dan sebagai wadah estafet keilmuan agama. Oleh karena itu […]

  • Gubernur Sulbar Turun Langsung Bagikan Beasiswa Bagi Anak tidak Mampu

    Gubernur Sulbar Turun Langsung Bagikan Beasiswa Bagi Anak tidak Mampu

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    MAMUJU – Momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Suhardi Duka (SDK), menyambangi rumah penerima beasiswa anak-anak dari keluarga tidak mampu dan berprestasi di Mamuju, Minggu (17/8/2025). Program beasiswa ini merupakan bagian dari visi Sulbar Cerdas, yang digagas Gubernur Sulbar, Suhardi Duka bersama Wakil Gubernur Salim S Mengga […]

expand_less