Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HEADLINE » Suhardi Duka Lantik 13 Pejabat Administrator dan Pengawas di RSUD Sulbar

Suhardi Duka Lantik 13 Pejabat Administrator dan Pengawas di RSUD Sulbar

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

MAMUJU – Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Suhardi Duka (SDK), secara resmi mengambil sumpah jabatan dan melantik 13 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar, Selasa 6 Januari 2026.

Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya penataan dan penguatan manajemen UPTD Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi Sulbar.

Pelantikan tersebut dihadiri Wakil Gubernur Sulbar, Salim S Mengga, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulbar, Junda Maulana, serta Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulbar.

Dalam sambutannya, Suhardi Duka menegaskan bahwa pelantikan ini dilakukan sebagai langkah perbaikan menyeluruh terhadap pengelolaan RSUD Provinsi Sulbar yang dinilainya masih menghadapi berbagai persoalan.

“Rumah sakit ini lagi tidak baik-baik saja. Karena itu, saya bersama Pak Wakil Gubernur mengganti direktur, kemudian melakukan restrukturisasi dan pembenahan total. Kerja yang lama tinggalkan, kultur yang lama buang, ciptakan kultur yang baru,” tegasnya.

Ia menekankan bahwa seluruh pejabat yang dilantik merupakan usulan dari direktur rumah sakit, tanpa adanya intervensi dari pimpinan daerah, dengan tujuan membentuk satu tim yang solid dan mampu bekerja secara profesional.

“Saya tidak kenal anda, mungkin Pak Wagub juga tidak kenal anda. Ini dilakukan agar tidak ada intervensi dan supaya satu tim bisa bekerja dengan baik melakukan perubahan,” ujarnya.

Suhardi Duka juga menegaskan pentingnya menciptakan suasana kerja yang jujur, efisien, dan berorientasi pada peningkatan layanan. Menurutnya, rumah sakit regional memiliki potensi besar untuk berkembang dan tidak seharusnya merugi jika dikelola dengan baik.

“Rumah sakit regional itu pasti untung. Pasiennya banyak. Tapi kami tidak menjadikan rumah sakit sebagai sumber PAD. Keuntungan itu harus kembali untuk peningkatan layanan,” jelas SDK.

Dalam arahannya, Gubernur Sulbar Suhardi Duka menyampaikan tiga kemungkinan dirinya berkunjung ke rumah sakit, yakni karena diundang atas capaian yang membanggakan, karena melakukan inspeksi mendadak akibat adanya masalah, atau karena sedang sakit. Ia menegaskan, kunjungan terbaik adalah saat rumah sakit memiliki prestasi dan inovasi layanan yang layak dibanggakan.

Ia juga menetapkan kontrak kinerja selama satu tahun kepada jajaran manajemen baru RSUD Provinsi Sulbar. Jika dalam satu tahun tidak terjadi perubahan signifikan, maka akan dilakukan evaluasi menyeluruh.

“Kontrak kita satu tahun. Kalau tidak berubah, kita ganti direktur dan kita ganti semuanya. Kita ingin rumah sakit ini naik kelas, minimal kelas B, bahkan kalau perlu kelas A,” tegasnya.

Adapun 13 pejabat yang dilantik pada kesempatan tersebut yakni:

– Soleman Manggeng, Kepala Bagian Tata Usaha UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Ika Susanti Sahida, Kepala Bidang Pelayanan UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Firman Ghazali, Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Kaharudin, Kepala Sub Bidang Penunjang Non Medik UPTD RSUD Sulbar
– Nirwana, Kepala Sub Bagian Umum, Rumah Tangga dan Aset UPTD RSUD Sulbar
– Herawati Hamzah, Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Pengembangan SDM UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Mulyana, Kepala Sub Bidang Program dan Pelaporan UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Haisah, Kepala Sub Bidang Pengembangan Data dan Informasi UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Jayasni Salim, Kepala Sub Bidang Penunjang Medik UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Hermawati, Kepala Sub Bidang Keperawatan UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Hasnah Ramli, Kepala Sub Bidang Pelayanan Medik UPTD RSUD Provinsi Sulbar
– Rasmia A.R, Kepala Sub Bagian Keuangan UPTD RSUD Sulbar
– Bahtiar, Kepala Bidang Penunjang UPTD RSUD Provinsi Sulbar

Gubernur Suhardi Duka mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat yang dilantik dan berharap jajaran baru ini mampu membawa perubahan nyata, meningkatkan mutu layanan kesehatan, serta mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap RSUD Provinsi Sulbar.(Rls)

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • All new sirion resmi meluncur di indonesia

    Daihatsu Santai Penjualan Sirion Kalah Jauh dari Mobil LCGC

    • calendar_month Sel, 20 Feb 2018
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Selain mobil low cost green car, masyarakat Indonesia kini disajikan beragam model mobil perkotaan. Dari sisi harga, city car umumnya dibanderol lebih mahal daripada LCGC yang saat ini tersedia dalam pilihan model hatchback maupun MPV. Menurut Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor, Amelia Tjandra, meski hampir serupa, pihaknya tidak khawatir city car akan tergerus oleh […]

  • Pemdaprov Jabar yang Pertama di Indonesia Permanenkan Mekanisme Kerja Dinamis  ASN dapat bekerja di mana saja berorientasi output dan outcome

    Pemdaprov Jabar yang Pertama di Indonesia Permanenkan Mekanisme Kerja Dinamis ASN dapat bekerja di mana saja berorientasi output dan outcome

    • calendar_month Sen, 19 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 56
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat menjadi instansi yang pertama di Indonesia menerapkan Mekanisme Kerja Dinamis (MKD) dengan mengedepankan pelayanan publik yang prima dan Aparatur Sipil Negara tetap produktif 100 persen. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengemukakan hal itu usai meluncurkan Mekanisme Kerja Dinamis, Senam Bugar di Tempat Kerja, dan Aplikasi Bugar.id di […]

  • Gubernur Sulbar Ajak Pemuda Bergerak Hadapi Perubahan Zaman pada Hari Sumpah Pemuda

    Gubernur Sulbar Ajak Pemuda Bergerak Hadapi Perubahan Zaman pada Hari Sumpah Pemuda

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 87
    • 0Komentar

    MAMUJU — Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 di Lapangan Upacara Kompleks Kantor Gubernur Sulbar, Selasa, 28 Oktober 2025. Dalam upacara tersebut, Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) bertindak sebagai pembina upacara dan menyampaikan pesan penting kepada generasi muda Sulbar agar terus menjadi penggerak perubahan menuju masa depan […]

  • Komisi III DPRD Sulbar Kunker ke Dinas ESDM Sulsel

    Komisi III DPRD Sulbar Kunker ke Dinas ESDM Sulsel

    • calendar_month Kam, 27 Feb 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 47
    • 0Komentar

    MAKASSAR – Kepala Bidang Geologi dan Air Tanah Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Wisnu Hasta Praja, mendampingi rombongan Komisi III DPRD Sulbar dalam kunjungan kerja (kunker) ke Dinas ESDM Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Kamis, 27 Februari 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk memperjelas implementasi perizinan air tanah yang telah […]

  • Junda Maulana Pamit dari Bapperida: Siap Emban Tugas Baru sebagai Sekprov Sulbar

    Junda Maulana Pamit dari Bapperida: Siap Emban Tugas Baru sebagai Sekprov Sulbar

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 160
    • 0Komentar

    MAMUJU – Momen serah terima barang dan aset di lingkungan Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat menjadi penanda penting transisi kepemimpinan jelang pelantikan Junda Maulana sebagai Sekretaris Daerah (Sekprov) Sulawesi Barat pada Senin, 10 November 2025 mendatang. Kegiatan tersebut digelar dalam rapat internal bersama seluruh jajaran pegawai Bapperida Sulbar di […]

  • Musrenbang Kelurahan Galung 2023, Didominasi Pembangunan Fisik

    Musrenbang Kelurahan Galung 2023, Didominasi Pembangunan Fisik

    • calendar_month Sab, 18 Feb 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 35
    • 0Komentar

    MAJENE – Pemerintah Kelurahan Galung Kecamatan Banggae menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2023 di Aula Kantor Lurah Galung, Jumat (17/02/2023). “Musrenbang 2023 ini, untuk usulan pembangunan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) 2024,” sebut Arman Lurah Galung. Musrenbang tingkat Kelurahan Galung dengan tema Sinergitas Percepatan Pembangunan Infrastruktur yang Berwawasan Lingkungan Dalam Menciptakan Pemerataan Pembangunan Menuju Majene […]

expand_less