Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Hadiri Peringatan ke-26 Hari Otonomi Daerah

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Hadiri Peringatan ke-26 Hari Otonomi Daerah

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Sen, 25 Apr 2022
  • visibility 185
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menghadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVI Tahun 2022 secara hybrid di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Senin (25/4/2022). Turut hadir dalam acara tersebut Forkopimda Jabar.

Peringatan Hari Otonomi Daerah tahun ini mengangkat tema “Dengan Semangat Otonomi Daerah, Kita Wujudkan ASN yang Proaktif dan Berakhlak Dengan Membangun Sinergi Pusat dan Daerah dalam Rangka Mewujudkan Indonesia Emas 2045”.

Dalam momen tersebut diluncurkan dua sistem daring terkait penyelenggaraan pemerintahan daerah.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima dari Pusat Penerangan Kementerian Dalam Negeri, dua sistem daring yang dimaksud adalah Sistem Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (SI LPPD) versi 1.1, dan Konsultasi Virtual (Kovi) Otonomi Daerah.

Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Suhajar Diantoro mewakili Menteri dalam Negeri Tito Karnavian menuturkan, setelah 26 tahun Otda sudah memberikan dampak positif di sektor pembangunan.

“Setelah 26 tahun berlalu otonomi daerah telah memberikan dampak positif dibuktikan dengan adanya percepatan pembangunan dengan ditandai dengan meningkatnya angka Indeks Pembangunan Manusia, bertambahnya pendapatan asli daerah, dan kemampuan fiskal daerah,” kata Suhajar.

Suhajar menambahkan pula terkait pengendalian pandemi COVID-19, Indonesia merupakan salah satu negara yang mampu melakukan pengendalian, hal ini dapat dijadikan momentum untuk membangun kembali sendi sendi ekonomi dan sosial masyarakat dengan mengakselerasi pemulihan ekonomi nasional.

“Kita patut bersyukur bahwa pandemi COVID-19 sudah mulai reda dan mampu dikendalikan,” ujar Suhajar.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Suhardi Duka Perpanjang Jabatan Muhammad Yasir Fattah Sebagai Pelaksana Tugas Kepala BPBD Sulbar

    Suhardi Duka Perpanjang Jabatan Muhammad Yasir Fattah Sebagai Pelaksana Tugas Kepala BPBD Sulbar

    • calendar_month Ming, 30 Mar 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 32
    • 0Komentar

    MAMUJU – Gubernur Sulbar Suhardi Duka memperpanjang masa jabatan Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulbar Muhammad Yasir Fattah. Hal ini berdasarkan surat keputusan Gubernur Sulbar yang diserahkan langsung Gubernur Suhardi Duka di Sapota, Sabtu 29 Maret 2025. “Saya menunjuk kembali Muhammad Yasir Fattah sebagai Plt Kepala BPBD Sulbar, karena saya melihat […]

  • Gubernur Suhardi Duka Resmikan Lapangan Mini Soccer All Star Kalukku

    Gubernur Suhardi Duka Resmikan Lapangan Mini Soccer All Star Kalukku

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 31
    • 0Komentar

    MAMUJU – Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka meresmikan Lapangan Mini Soccer All Star Kalukku yang berlokasi di Jalan Lingkar Tampa Padang, Kelurahan Sinyonyoi, Kecamatan Kalukku, Mamuju, Jumat sore, 3 Oktober 2025. Lapangan yang dibangun sejak Juli 2025 ini hadir berkat inisiatif dan biaya pribadi pemiliknya sebagai bentuk partisipasi dalam mendukung perkembangan sepak bola di Kalukku. […]

  • Inilah Ragam Makanan Sehat Untuk Jantung

    Inilah Ragam Makanan Sehat Untuk Jantung

    • calendar_month Ming, 9 Apr 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Mengonsumsi makanan sehat untuk jantung dan menjalani pola hidup sehat dapat membuat Anda terhindar dari risiko terkena penyakit jantung dan mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung. Selain mengonsumsi makanan sehat untuk jantung, yang tidak kalah penting adalah dengan menghindari makanan siap saji dan serba instan. Makanan cepat saji yang kaya akan kolesterol jahat dapat meningkatkan risiko penyumbatan […]

  • Ridwan Kamil dan Gus Yahya Hadiri Harlah Nahdlatul Ulama ke-99

    Ridwan Kamil dan Gus Yahya Hadiri Harlah Nahdlatul Ulama ke-99

    • calendar_month Kam, 10 Mar 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 176
    • 0Komentar

    KABUPATEN BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf menghadiri peringatan Harlah Nahdlatul Ulama ke-99 yang diselenggarakan di Sutan Raja Hotel and Convention Centre Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (10/3/2022).   Dalam sambutannya, pria yang kerap disapa Kang Emil ini memberikan penjelasan mengenai tiga hal tentang bagaimana peran Nahdlatul […]

  • Rumah Muslimin Dapat Bantuan RTLH Dari Kapolda Sulbar

    Rumah Muslimin Dapat Bantuan RTLH Dari Kapolda Sulbar

    • calendar_month Sen, 6 Feb 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 53
    • 0Komentar

    MAJENE – Progres pengerjaan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) atau yang disebut bedah rumah di Lingkungan Pangale Kelurahan Baurung Kecamatan Banggae Timur kini mulai berjalan,” Senin (06/02/2023). Bantuan RTLH ini, langsung dari Kapolda Sulbar kepada warga kurang mampu atas nama Muslimin (45) di Lingkungan Pangale. “Progresnya ditandai peletakan batu pertama dihadiri Kasat Binmas, Kepala Lingkungan […]

  • Bantu Warga Miskin, Jabar Siapkan Aplikasi Pemesanan Minyak Goreng

    Bantu Warga Miskin, Jabar Siapkan Aplikasi Pemesanan Minyak Goreng

    • calendar_month Kam, 24 Mar 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 148
    • 0Komentar

    KABUPATEN BOGOR — Untuk memudahkan masyarakat memperoleh minyak goreng, Pemda Provinsi Jawa Barat akan membuat aplikasi pemesanan minyak goreng.   Gubernur Jabar Ridwan Kamil menegaskan, pemesanan melalui aplikasi ini hanya di saat krisis saja karena negara tidak berjualan dengan rakyatnya secara permanen.   “Sistem ini hanya di saat krisis ya karena negara tidak berjualan dengan […]

expand_less