Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Ridwan Kamil Sapa Wisatawan dan Laporkan Angka Kecelakaan Mudik Lebaran 2022 Menurun

Ridwan Kamil Sapa Wisatawan dan Laporkan Angka Kecelakaan Mudik Lebaran 2022 Menurun

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Jum, 6 Mei 2022
  • visibility 89
  • comment 0 komentar

KABUPATEN GARUT — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyapa wisatawan saat memantau arus balik Lebaran 2022 di Pos Limbangan Kabupaten Garut, Jumat (6/5/2022). Salah satu wisatawan asal Cigondewah, Kota Bandung, Rifki Ramdani, bercerita bahwa ia bersama keluarga sudah berwisata di Pangandaran.

”Kami dari Pangandaran bakda Magrib kemarin, jam 10 pagi ini baru sampai Limbangan,” ujar Rifki Ramdani.
Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil—kemudian bertanya mengenai hambatan selama dalam perjalanan. ”Ada hambatan berarti enggak di jalan bisa selama itu sampai sini?” tanya Kang Emil. Rifki menjawab hanya volume kendaraan yang meningkat dan macet.

Selain itu, Kang Emil juga menyampaikan kabar baik bahwa kejadian kecelakaan lalu lintas pada arus mudik dan balik Lebaran 2022 menurun dari periode yang sama sebelumnya.

”Ada berita gembira per hari ini tingkat kecelakaan jauh lebih menurun dibanding saat mudik normal. Ini baru laporan lisan, angkanya kita tunggu menyusul tapi yang pasti terjadi penurunan,” ucapnya.

Salah satu penyebab turunnya tingkat kecelakaan tersebut yakni kebijakan komprehensif arus satu arah di jalan tol. Sehingga mengurangi beban kendaraan di jalur arteri yang berdampak pada minimnya kecelakaan.

”Ini dikarenakan baru di tahun ini ada kebijakan yang sangat komprehensif berupa satu arah di jalan tol sehingga beban di jalan arteri berkurang dan mengurangi potensi kecelakaan,” ujar Kang Emil.

Kang Emil juga mengapresiasi kesiagaan aparat gabungan di Pos Jaga Limbangan yang terlihat lengkap dengan berbagai fasilitas untuk melayani pemudik. ”Saya lihat ada layanan kesehatan, vaksinasi, perbaikan kendaraan dan tempat bermain anak. Ini cukup baik dan saya mengapresiasi,” tuturnya.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Masjid Babussalam: Kebersihan adalah Tanggung Jawab Bersama

    Masjid Babussalam: Kebersihan adalah Tanggung Jawab Bersama

    • calendar_month Sab, 4 Jan 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 2
    • 0Komentar

    citizen journalism: Dr. Furqan Mawardi, Muballigh Akar Rumput Pada tanggal 2 Januari 2025, saya memulai perjalanan panjang dari Makassar menuju Mamuju, sebuah perjalanan yang memakan waktu antara 10 hingga 12 jam. Saya memilih untuk berangkat dini hari setelah beristirahat cukup, agar perjalanan terasa lebih nyaman dan lancar. Seperti biasa, perjalanan ini diiringi dengan gerimis hujan yang […]

  • Resmikan Pasar Kreatif Jabar, Ridwan Kamil: Ini Etalase Produk Otentik Jawa Barat

    Resmikan Pasar Kreatif Jabar, Ridwan Kamil: Ini Etalase Produk Otentik Jawa Barat

    • calendar_month Jum, 7 Jul 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Pasar Kreatif Jawa Barat di kawasan Cikutra, Kota Bandung, Jumat (7/7/2023). Pasar Kreatif Jabar merupakan komitmen  Pemerintah Daerah Provinsi Jabar untuk mendorong peningkatan perlindungan, pengembangan, dan pemanfaatan sumber daya alam dan sumber daya budaya bagi industri kreatif secara berkelanjutan. Menurut Ridwan Kamil, kawasan Pasar Kreatif Jabar […]

  • Ketua BURT Apresiasi Pembahasan Pengaturan Satu Data Indonesia

    Ketua BURT Apresiasi Pembahasan Pengaturan Satu Data Indonesia

    • calendar_month Kam, 28 Sep 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 0
    • 0Komentar

    JAKARTA – Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Agung Budi Santoso mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Pusat Perencanaan Undang-Undang (PUU) Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam) Badan Keahlian DPR RI. Sebab menurutnya, kegiatan yang mengusung tema ‘Arah Pengaturan Satu Data Indonesia dalam Undang-Undang’ ini menurutnya akan menghasilkan output yang […]

  • Sahur Bersama Keluarga Bi Mar, Ridwan Kamil: Silaturahmi Bawa Kebahagiaan

    Sahur Bersama Keluarga Bi Mar, Ridwan Kamil: Silaturahmi Bawa Kebahagiaan

    • calendar_month Kam, 14 Apr 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 132
    • 0Komentar

    KABUPATEN BOGOR — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melakukan safari ramadan sahur bersama keluarga Bi Mar (64), warga Kampung Cipayung Datar RT 2 RW 3 Desa Cipayung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Kamis (14/4/2022). Suasana rintik hujan yang dingin menjadi hangat saat kedatangan Ridwan Kamil ke rumah Bi Mar. Seluruh anggota keluarga seakan merasa bermimpi karena […]

  • Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz Dijadwalkan Tiba di Indonesia Minggu Sore

    Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz Dijadwalkan Tiba di Indonesia Minggu Sore

    • calendar_month Sab, 11 Jun 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 94
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Kementerian Luar Negeri (Kemlu) menjamin fasilitasi repatriasi jenazah putra sulung Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn Mumtadz, dijalankan dengan baik. Direktur Pelindungan Warga Negara Indonesia Kemlu RI Judha Nugraha mengatakan, pihak Kemenlu dan KBRI di Swiss akan terus mendampingi keberangkatan jenazah hingga sampai ke Indonesia dan Bandung. Ia mengatakan, hari ini, Sabtu pukul […]

  • Positif Progres Reformasi Birokrasi  di Jawa Barat

    Positif Progres Reformasi Birokrasi  di Jawa Barat

    • calendar_month Jum, 25 Mar 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 140
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengemukakan progres baik dari sisi reformasi birokrasi dalam satu tahun terakhir, terhitung dari 2021 sampai 2022.   Hal ni disampaikan Gubernur pada Acara Penyampaian Dokumen Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2021, di Kantor Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Jawa Barat, […]

expand_less