Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HEADLINE » Sulbar Terapkan Merit System, Junda Maulana Tekankan Akurasi Data ASN

Sulbar Terapkan Merit System, Junda Maulana Tekankan Akurasi Data ASN

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

MAMUJU – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Barat, Junda Maulana, memimpin Sosialisasi Pemutakhiran Data SI-ASN sebagai Data Pendukung Penerapan Manajemen Talenta, yang dilaksanakan secara virtual, Rabu 7 Januari 2026.

Dalam arahannya, Sekda Junda Maulana menegaskan bahwa mulai tahun 2026 Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat akan menerapkan sistem merit berbasis manajemen talenta dalam proses promosi dan mutasi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Namun demikian, ia mengungkapkan bahwa akurasi data ASN dalam sistem MyASN masih menjadi tantangan, karena masih banyak ASN yang belum melakukan pembaruan data secara berkala.

“Setelah kita pelajari data di MyASN, masih terlihat banyak ASN yang belum meng-update data mereka. Akibatnya, data ASN belum sepenuhnya akurat dan ini berdampak langsung pada penerapan manajemen talenta,” ujar Junda.

Ia menjelaskan, manajemen talenta sangat bergantung pada kelengkapan data ASN, mulai dari riwayat pendidikan formal dan nonformal, pendidikan dan pelatihan, jabatan struktural maupun fungsional, hingga penghargaan dan riwayat jabatan.

“Kalau data ini tidak lengkap, maka sangat sulit melakukan pemetaan talenta. Yang dirugikan tentu ASN itu sendiri, karena bisa saja tidak terpetakan saat proses promosi atau mutasi,” tegasnya.

Sekda juga memaparkan bahwa dalam pemetaan talenta terdapat sembilan kolom klasifikasi, di mana kolom 7, 8, dan 9 menjadi kategori utama untuk pengisian jabatan strategis. Namun saat ini, jumlah ASN yang masuk dalam kolom tersebut masih sangat terbatas.

“Bahkan untuk pejabat pimpinan tinggi, di kolom 9 baru dua orang yang datanya lengkap. Ini bukan berarti ASN lain tidak kompeten, tetapi karena data mereka belum ter-input secara maksimal,” jelasnya.

Untuk itu, Sekda meminta seluruh ASN di lingkup Pemprov Sulbar agar segera melakukan pemutakhiran data, dengan batas waktu paling lambat akhir Februari 2025. Hasil pemetaan akan mulai dievaluasi pada Maret dan dilaporkan kepada pimpinan daerah sebagai dasar penerapan promosi dan mutasi berbasis manajemen talenta sesuai arahan Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Ia juga menekankan peran pimpinan OPD dalam mendorong ASN di unit kerjanya untuk aktif menginput data, serta pentingnya penerapan reward dan punishment sebagai bagian dari sistem manajemen talenta.

“Jangan menunda-nunda. Segera lengkapi seluruh data kompetensi diri. BKPSDM bersama tim akan melakukan pendampingan langsung ke OPD-OPD agar proses penginputan berjalan optimal,” pungkasnya. (Rls)

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hasanuddin Haruna Tekankan Program Dinas TPHP Harus Dukung Misi Gubernur Sulbar

    Hasanuddin Haruna Tekankan Program Dinas TPHP Harus Dukung Misi Gubernur Sulbar

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 12
    • 0Komentar

    MAMUJU – Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat, Hasanuddin Haruna, menegaskan pentingnya penataan dan penajaman program perangkat daerah agar benar-benar selaras dan mendukung lima misi Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga. Penegasan tersebut disampaikan Hasanuddin usai mengikuti Rapat Pemaparan Program dan Kegiatan […]

  • Perkuat Jabar-NTB Connection untuk Akselerasi Program dan Kegiatan Kolaborasi

    Perkuat Jabar-NTB Connection untuk Akselerasi Program dan Kegiatan Kolaborasi

    • calendar_month Kam, 17 Mar 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 163
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Pemda Provinsi Jawa Barat intens memperkuat kerja sama dengan Pemda Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Ada banyak kegiatan kolaborasi dan workshop yang terselenggara sejak Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Gubernur NTB Zulkieflimansyah menandatangani kerja sama Jabar-NTB Connection pada 17 Desember 2020.   Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Provinsi Jabar dan dinas terkait […]

  • Suhardi Duka Dukung Pemkab Polman Bangun Irigasi Rp25 Miliar di Desa Paku

    Suhardi Duka Dukung Pemkab Polman Bangun Irigasi Rp25 Miliar di Desa Paku

    • calendar_month Sab, 25 Okt 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 51
    • 0Komentar

    POLMAN – Hasil kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar (Polman) dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) membuahkan hasil nyata. Desa Paku, Kecamatan Binuang, akan mendapat pembangunan jaringan irigasi dengan nilai anggaran sebesar Rp25 miliar yang dijadwalkan mulai dikerjakan pada tahun 2026 mendatang. Bupati Polman Samsul Mahmud, menyampaikan hal tersebut saat menghadiri kegiatan Rapat Turun Sawah […]

  • Ranperda P2APBD 2023 Sah Menjadi Perda

    Ranperda P2APBD 2023 Sah Menjadi Perda

    • calendar_month Jum, 12 Jul 2024
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 51
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Rancangan Peraturan Daerah Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD (P2APBD) 2023 telah disahkan menjadi peraturan daerah. Penandatanganan Ranperda P2APBD 2023 menjadi Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat dilakukan dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Jabar, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Jumat (12/7/2024). Selanjutnya dilakukan penandatanganan persetujuan bersama oleh Penjabat Gubernur Jabar dan Ketua DPRD Jabar. “Alhamdulillah diterima, […]

  • Potensi Raksasa Industri Panel Surya

    Potensi Raksasa Industri Panel Surya

    • calendar_month Sel, 7 Mar 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Sumber listrik nasional masih didominasi oleh pembangkit berbasis batu bara. Dari berbagai potensi energi terbarukan, potensi tenaga surya menjadi yang terbesar, yakni mencapai 3.294 megawatt (MW). Indonesia kini terus menggenjot pengembangan energi bersih berbasis energi baru dan terbarukan untuk menggantikan bahan bakar berbasis fosil. Namun, situasi perekonomian global yang diprediksi tidak bersahabat pada tahun ini, […]

  • Wakili Indonesia di Jambore Pramuka Dunia, Ridwan Kamil Lepas Kepergian Kontingen Jabar

    Wakili Indonesia di Jambore Pramuka Dunia, Ridwan Kamil Lepas Kepergian Kontingen Jabar

    • calendar_month Kam, 20 Jul 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 44
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Ridwan Kamil melepas kepergian 513 pramuka Kwarda Jawa Barat yang akan mewakili Kontingen Indonesia pada ajang World Scout Jambore atau Jambore Pramuka Dunia 2023. Jambore Pramuka Dunia ke-25 akan berlangsung di Korea Selatan pada 2-12 Agustus 2023 diikuti pramuka dari 156 negara. Indonesia mengirimkan 1.700 perwakilan,  513 orang di antaranya pramuka […]

expand_less