Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Wagub Uu Ruzhanul: Prevalensi “Stunting” di Jabar Turun Signifikan

Wagub Uu Ruzhanul: Prevalensi “Stunting” di Jabar Turun Signifikan

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Ming, 14 Mei 2023
  • visibility 53
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum membuka Charity Walk & Run bertajuk “Semesta Mencegah Stunting” di halaman depan Gedung Sate, Kota Bandung, Minggu (14/5/2023).

Wagub Uu Ruzhanul mengemukakan bahwa kegiatan yang dihelat Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kanwil Jabar sebagai ikhtiar menggelorakan pencegahan tengkes ( stunting ) kepada masyarakat.

Lewat kegiatan olahraga Charity Walk & Run , kesadaran mencegah stunting diharapkan dapat menyentuh berbagai lapisan masyarakat karena pencegahan stunting tak cukup dengan penyuluhan atau kampanye saja.

Sosok nomor dua di Jabar ini juga menyampaikan, angka prevalensi stunting di Jawa Barat semakin menurun dari tahun ke tahun secara signifikan.

Dari awalnya sebesar 26,2 persen pada 2019, menurun menjadi 24,5 persen pada 2021, kemudian kembali menurun menjadi 20,2 persen pada 2022. “Bahkan Pemda Provinsi Jabar dapat penghargaan dari pemerintah pusat kaitan dengan stunting,” sebut Uu.

Pemda Provinsi Jabar sempat diganjar penghargaan terkait penurunan stunting se- Pulau Jawa dari BKKBN Pusat. Penghargaan tersebut terkait penurunan signifikan stunting dari tahun 2021 ke 2022.

Lebih lanjut, sambung Uu, Jabar terus berupaya mencapai target penurunan stunting sampai 14 persen pada 2024.

Penglima Santri Jabar ini menyebut, Jawa Barat sebagai provinsi dengan jumlah penduduk terbesar di Indonesia harus terus bekerja keras. “Stunting bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi semua pihak. Maka kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya stunting,” ujar Uu.

“Saya juga mengucapkan terima kasih bagi daerah yang signifikan menurunkan prevalensi stunting terus ke arah yang lebih baik. Terima kasih kepada Bupati/Wali Kota yang sudah bekerja keras menurunkan stunting ,” tambahnya.

Uu mengjngatkan pula pentingnya digelorakan soal gizi dan berbagai informasi terkait stunting supaya masyarakat, khususnya para orang tua, atau calon orang tua paham betul terkait isu tersebut. Pemda Provinsi Jabar juga fokus menangani stunting dengan menggunakan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Komitmen ini berdasarkan penandatanganan bersama yang dihadiri Sekda Provinsi Jawa Barat, sekda 27 kabupaten/kota, serta para kepala perangkat daerah baik provinsi dan kabupaten/kota. Komitmen bersama tersebut disepakati di aula Bappeda Jabar pada 9 Januari 2023 dengan tema ”Pemerintahan Digital untuk Penanganan Stunting Provinsi Jawa Barat Tahun 2023″.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ridwan Kamil: Pasar Rakyat Jabar Juara Harus Jadi Pilihan Utama Warga

    Ridwan Kamil: Pasar Rakyat Jabar Juara Harus Jadi Pilihan Utama Warga

    • calendar_month Rab, 27 Apr 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 179
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengemukakan, Pasar Rakyat Jabar Juara harus jadi pilihan utama warga dalam mencari kebutuhan pokok. Maka dari itu Ridwan Kamil berharap Pasar Rakyat Jabar Juara di Ciranjang, Kabupaten Cianjur, bisa meningkatkan roda perekonomian warga setempat. “Kami bercita-cita agar ekonomi kerakyatan itu harus bangkit jadi pilihan utama. Jadi shoping […]

  • Sejarah Hari Ini, Saddam Hussein Dieksekusi

    Sejarah Hari Ini, Saddam Hussein Dieksekusi

    • calendar_month Sel, 30 Des 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Saddam Hussein (28 April 1937 – 30 Desember 2006), juga dikenal secara mononim sebagai Saddam, adalah seorang politisi Irak yang menjabat sebagai presiden Irak kelima dari 16 Juli 1979 sampai 9 April 2003. Seorang anggota terkemuka dari Partai Ba’ath Sosialis Arab, dan kemudian, Partai Ba’ath yang berbasis di Baghdad dan organisasi regional, Partai Ba’ath Irak yang mendukung Ba’athisme, gabungan dari Nasionalisme Arab, nasionalisme Irak dan sosialisme Arab. Saddam memainkan peran […]

  • Wagub Sulbar dan Bidokkes Polda Sulbar Bahas Strategi Penanganan Stunting

    Wagub Sulbar dan Bidokkes Polda Sulbar Bahas Strategi Penanganan Stunting

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 52
    • 0Komentar

    MAMUJU – Wakil Gubernur Sulawesi Barat Salim S Mengga memimpin rapat koordinasi bersama Bidokkes Polda Sulbar membahas langkah strategis dalam menanggulangi masalah stunting di wilayah provinsi. Kamis 14 Agustus 2025. Rapat yang digelar diruang rapat Wakil Gubernur tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait dari Dinas Kesehatan, Bidokkes Polda, serta unsur terkait lainnya. Wakil Gubernur Sulbar […]

  • Kegiatan Silaturahmi, Dandim-Kapolres Majene Bahas Sejumlah Agenda Penting

    Kegiatan Silaturahmi, Dandim-Kapolres Majene Bahas Sejumlah Agenda Penting

    • calendar_month Sel, 31 Jan 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 26
    • 0Komentar

    MAJENE – Jalinan Silaturahmi merupakan bentuk hubungan persaudaraan yang akan terus terjalin dan memperkokoh sinergitas, baik antar masyarakat, pemerintah serta TNI-Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas. Seperti yang dilaksanakan Kapolres Majene Toni Sugadri didampingi Kasat Intel Polres Majene Iptu Hardiman mengunjungi Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 1401 Majene, Senin (30/01/2023). Dalam kunjungan silaturahmi, disambut hangat Dandim […]

  • Pemanfaatan Kompleks Makam Raja-Raja Hadat Banggae, Andi Syukri-Dirjen Kebudayaan Teken MoU

    Pemanfaatan Kompleks Makam Raja-Raja Hadat Banggae, Andi Syukri-Dirjen Kebudayaan Teken MoU

    • calendar_month Jum, 3 Mar 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 43
    • 0Komentar

    MAJENE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene terus meningkatkan kelestarian kebudayaan sebagai pedoman dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara Kebudayaan merupakan perwujudan dari kemampuan manusia dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya. Hal ini, dituturkan Bupati Majene Andi Achmad Syukri setelah Penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama antara Dirjen Kebudayaan Kemendikbud Ristek RI dengan Pemda Majene di Jakarta, Jumat (03/03/2023). […]

  • Ridwan Kamil Luncurkan Program Pemesanan Minyak Goreng Melalui Aplikasi Sapawarga

    Ridwan Kamil Luncurkan Program Pemesanan Minyak Goreng Melalui Aplikasi Sapawarga

    • calendar_month Jum, 8 Apr 2022
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 193
    • 0Komentar

    KOTA DEPOK – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meluncurkan program pemesanan minyak goreng bersubsidi melalui Aplikasi Sapawarga, di Kota Depok, Jumat (8/4/2022). Program yang digulirkan di tengah kenaikan harga bahan pokok dan bahan bakar minyak (BBM) ini dinamakan Pemirsa Budiman (Pemesanan Minyak Goreng Curah Bersubsidi via Aplikasi Sapawarga Untuk Ibu-ibu Dimana-mana). Program ini ditujukan bagi […]

expand_less