Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » RAGAM » Gubernur Ridwan Kamil Lantik 1.664 PNS Fungsional, Minta Pegawai Beri Dedikasi Tinggi

Gubernur Ridwan Kamil Lantik 1.664 PNS Fungsional, Minta Pegawai Beri Dedikasi Tinggi

  • account_circle Pro Indonesia
  • calendar_month Jum, 14 Jul 2023
  • visibility 48
  • comment 0 komentar

KOTA BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik 1.664 Pegawai Negeri Sipil (PNS) jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Jabar di Aula Barat Gedung Sate, Jumat (14/7/2023).

Di hadapan 112 abdi negara yang hadir langsung dan 1.552 secara daring, Gubernur berpesan agar mereka mampu memberi dedikasi melebihi tugas yang diemban. Niat mengabdi kepada bangsa dan negara juga harus menjadi pegangan karena sudah mengambil rute hidup untuk pengabdian.

“Berikan yang terbaik, berilah dedikasi melebihi panggilan tugas. Anda sudah mengambil rute hidup untuk pengabdian maka motivasikan bahwa niatnya adalah pengabdian,” ujar Ridwan Kamil.

Gubernur menyebut tidak ada perbedaan antara jabatan fungsional maupun struktural di Pemda Provinsi Jabar. Dari segi finansial kedua jabatan tersebut mendapatkan nilai yang sama melalui sistem merit.

“Jabatan struktural dan fungsional tidak dibedakan dalam hal finansial, semua dihitung sama. Kami sudah mengadilkan sistem ini dengan merit sistem,” sebut Ridwan Kamil.

Untuk itu, Gubernur meminta agar bekerja sebagai PNS tidak boleh memiliki niat untuk memperkaya diri karena biasanya akan terjadi manipulasi kerja dan sistem. “Jangan niat kaya raya karena pasti akan memanipulasi kinerja, sistem dan lainnya tapi kalau sejahtera kita pasti urus,” pesan Ridwan Kamil.

Dalam pelantikan PNS Fungsional terbanyak dari tenaga pendidik. Gubernur mengingatkan kepada para guru bahwa tugasnya bukan hanya memberikan ilmu tapi juga mengasihi peserta didiknya. “Guru di sekolah adalah pengganti orang tua jadi berlakulah seperti orang tua,” ucapnya.

Tak hentinya Kang Emil berpesan kepada para PNS yang baru dilantik untuk terus menjaga benteng integritas, melayani sepenuh hati dan profesional.

  • Penulis: Pro Indonesia

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Februari 2025, ABUPI akan Gelar Munas

    Februari 2025, ABUPI akan Gelar Munas

    • calendar_month Rab, 11 Des 2024
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 52
    • 0Komentar

    JAKARTA – Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan Indonesia (ABUPI) bakal menggelar Musyawarah Nasional (Munas) ke-2, bertempat di Jakarta, pada tanggal 20 Februari 2025 mendatang. Kegiatan ini diselenggarakan secara berkala dalam setiap lima tahun bagi seluruh anggota ABUPI. Hal itu disampaikan oleh Mindo Sitorus, Ketua Panitia Munas ABUPI ke-2 dalam acara Media Gathering IPEC – ABUPI, di […]

  • Pemain persija bambang pamungkas terima trofi piala presiden dari jokowi

    Saat Bepe Kehilangan Medali Juara Piala Presiden

    • calendar_month Sen, 19 Feb 2018
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Keberhasilan Persija Jakarta keluar sebagai juara Piala Presiden 2018 tak lepas dari permainan Riko Simanjuntak. Bagaimana perasaan “Si Kancil” usai merebut gelar juara pertamanya? Riko bergabung dengan Persija pada awal musim 2018 ini. Perannya pun langsung menjadi sentral karena kerap menjadi motor permainan tim asuhan Teco Cugurra tersebut. Sayang, perayaan juara Persija terganggu oleh merangseknya […]

  • All new terios

    Video Kelemahan dan Kelebihan All New Terios

    • calendar_month Sel, 20 Feb 2018
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Daihatsu Terios pertama kali terjun ke pasar Tanah Air 2006 silam. Setelah berumur 10 tahun lebih, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) sadar kalau persaingan mulai ketat, maka PT ADM meluncurkan model terbarunya pada November 2017 lalu dengan ubahan yang signifikan. Menariknya meskipun eksterior, interior berubah total dan berbagai fitur canggih sudah tertanam pada All New […]

  • Jabar – Monash University Jalin Kerja Sama Revitalisasi Sungai Citarum

    Jabar – Monash University Jalin Kerja Sama Revitalisasi Sungai Citarum

    • calendar_month Kam, 11 Mei 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 32
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG — Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat menjalin kerja sama dengan Monash University dalam pengolahan limbah dan revitalisasi Daerah Aliran Sungai Citarum. Kerja sama ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan bersama oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Pro Vice-Chancellor and President of Monash University Andrew Macintyre secara virtual di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (11/5/2023). […]

  • Hadapi El Nino, Dinas Sumber Daya Air Jabar Siapkan Strategi Hujan Buatan

    Hadapi El Nino, Dinas Sumber Daya Air Jabar Siapkan Strategi Hujan Buatan

    • calendar_month Rab, 14 Jun 2023
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 45
    • 0Komentar

    KOTA BANDUNG – Ketersediaan air di sejumlah bendungan besar di Jawa Barat sampai saat ini masih normal belum terpengaruh oleh kekeringan akibat El Nino. Kepala Dinas Sumber Daya Air Jabar Dikky Ahmad Sidik mengatakan, ketersediaan air di beberapa bendungan dan waduk di Jabar masih sangat aman untuk memenuhi kebutuhan pertanian dan  air minum. “Ketersediaan air […]

  • Pastikan Keberlanjutan Pembangunan Hingga Tambahan Dana Desa Jika PHS-Enny Nahkodai Sulbar

    Pastikan Keberlanjutan Pembangunan Hingga Tambahan Dana Desa Jika PHS-Enny Nahkodai Sulbar

    • calendar_month Jum, 15 Nov 2024
    • account_circle Pro Indonesia
    • visibility 26
    • 0Komentar

    MAMUJU – Anjungan Pantai Manakarra, Mamuju, jadi pusat kampanye akbar Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulbar Prof Husain Syam dan Enny Anggraeni Anwar (PHS-Enny), Jumat 15 November 2024. Di hadapan belasan ribu pendukungnya, PHS-Enny menyampaikan janji kampanyenya. Salah satu yang menonjol adalah kucuran tambahan dana desa senilai Rp 150 juta perdesa. Menurut PHS, hal itu dilakukan agar pembangunan di sesa makin berkembang. “Saya akan […]

expand_less